CAPAIAN PEMBELAJARAN LULUSAN TEKNIK ELEKTRO

 

Capaian Pembelajaran Program Studi Teknik Elektro

CP1

Mampu menerapkan pengetahuan sains dasar, matematika dan komputer dalam bidang Teknik Elektro

CP2

Mampu merancang komponen, sistem, atau proses yang diperlukan untuk mendukung kegiatan rekayasa di bidang Teknik Elektro

CP3

Mampu merancang dan melaksanakan eksperimen dengan metodologi yang benar, serta

menganalisis dan menginterpretasikan data dengan tepat

CP4

Mampu mengidentifikasi, merumuskan, menganalisis, serta memecahkan permasalahan rekayasa di bidang Teknik Elektro

CP5

Mampu menggunakan metode, keterampilan, dan alat teknik modern dalam praktik

rekayasa di bidang Teknik Elektro

CP6

Mampu berkomunikasi yang efektif secara lisan dan tulisan.

CP7

Memiliki pengetahuan tentang isu isu terkini yang berkaitan dengan bidang Teknik Elektro

CP8

Mampu bekerjasama dalam tim interdisiplin, multidisiplin maupun multikultur.

CP9

Memiliki tanggungjawab dan etika professional,

CP10

Mampu memahami kebutuhan akan pembelajaran sepanjang hayat dengan literasi data, literasi teknologi dan literasi manusia.

CP11

Memahami breadth knowledge di semua bidang dalam Teknik Elektro

CP12

Memahami depth knowledge di setidaknya satu bidang dalam Teknik Elektro