Jakarta (Unas). FTS kembali hadir dalam webinar seri update knowledge dengan tema Implementasi ISO 21001:2018 di Perguruan Tinggi “Workshop Audit Mutu Internal sesuai ISO 19011:2018”. Webinar yang diadakan Selasa, 4 Mei 2021 ini menghadirkan pembicara Drs. Puji Hartoyo, M.Si dengan moderatorIr. Ajat, Sudrajat, MT, PhD. Keduanya merupakan dosen di Fakultas Teknik dan Sains yang juga aktif sebagai quality management consultant.
Audit mutu internal meruapakn salah satu tahap dalam penerapan ISO21001:2018, dimana dilakukan pengecekan secara internal fakultasi, apakah kegiatan belajar, mengajar, penilaian, serta tridharma perguruan tinggi sudag terlaksana sesuai standar yang dtietapkan universitas, maupun fakultas. Dalam prosesnya, audit mutu internal melibatkan auditor dan timnya yang memiliki peran penting yaitu menanyakan pertanyaan audit, menilai ada tidaknya temuan, serta menentukan jenis temuan dan memfollow up tindak lanjutnya. Webinar yang dihadira 40 peserta yang berasal dari dosen FTS, dosen luar FTS dan mahasiswa juga membahas mengenai peran unit penjaminan mutu serta pimpinan fakultas dalam memfasilitasi kegiatan audit mutu internal. Selain itu ditegaskan pula bahwa kegiatan audit mutu internal ini bukanlah ajang untuk mencari kesalahan, melalinkan sebagai sarana evaluasi agar perbaikan dapat langsung dilakukan jika ada kekurangan.