SAMBUTAN DEKAN FAKULTAS TEKNIK & SAINS

Assoc. Prof. Ruliyato, S.T., M.T., Ph.D

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Terima kasih atas minat Anda pada Fakultas Teknik dan Sains, Universitas Nasional. Universitas Nasional adalah universitas swasta tertua di Indonesia. Misi kami berfokus pada tiga bidang utama:

  1. Mempersiapkan lulusan untuk menghadapi tantangan teknologi abad ke-21 dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat
  2. Menciptakan pengetahuan baru di bidang teknik, teknologi, dan sains
  3. Melibatkan dan mengembangkan mahasiswa untuk menjadi pemimpin di bidang masing-masing melalui ilmu pengetahuan, penelitian dan pengabdian Masyarakat.

Fakultas Teknik dan Sains terdiri dari empat Program Studi: Teknik Elektro, Teknik Mesin, Teknik Fisika dan Fisika. Dan sudah meluluskan puluhan ribu Sarjana S1 (Strata satu) dari studi tersebut.

Fakultas kami berkomitmen untuk memberikan pembelajaran dengan kurikulum terbaru dan terintegarasi dengan penelitian dan pengabdian masyarakat. Kami bekerjasama dengan beberapa lembaga sertifikaasi keahlian untuk memberikan Sertifikat Keterangan Pendamping Ijazah (SKPI). Beberapa lembaga seperti Persatuan Insinyur Indonesia, Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP), Microsoft, AutoCAD dan lain-lain bekerjasama dengan kami untuk melengkapi kompetensi mahasiswa lulusan kami.

Fakultas telah melakukan pengembangan laboratorium yang terpusat di Kampus Bambu Kuning. Dengan fasilitas laboratorium yang lengkap diharapkan mahasiswa mampu praktek bidang keilmuan dan menghasilkan inovasi di bidang teknologi bekerjasama dengan dosen-dosen untuk mendukung tugas akhir mahasiswa. Inovasi yang dihasilkan dari laboratorium diharapkan mampu mendukung perkembangan teknologi saat ini. Kami menawarkan layanan konsultasi dan bimbingan akademik untuk setiap mahasiswa mulai semester pertama hingga selesai menempuh pembelajaran.

Fakultas kami juga mendorong mahasiswa untuk melakukan kerja magang pada industri dalam dan luar negeri melalui Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM). Program ini diharapkan memberikan Mahasiswa mampu berkarya dan berkarie di duna nyata.

Tingkat penempatan kerja yang tinggi menunjukkan nilai lulusan dari Fakultas Teknik dan Sains. Alumni kami mampu berkaya di Perusahaan Modal Asing (PMA), Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Pengawai Negeri Sipil, Tentara Nasional Indonesia dan berbagai perusahaan lainnya di Indonesia maupun luar negeri.

Jika Anda ingin belajar di universitas, dan terutama ingin mengambil tantangan penemuan, bergabunglah dengan Fakultas Teknik dan Sains di Universitas Nasional untuk mengoptimalkan motivasi Anda. Kami berharap dapat bertemu dengan Anda di sini di Fakultas Teknik dan Sains.

Hormat Kami,

Ir. Ruliyanto, S.T.M.T., Ph.D

Dekan Fakultas Teknik dan Sains